Lingua Franca Nova adalah sebuah bahasa artifisial yang diciptakan oleh Dr. C. George Boerre dari
Bahasa ini dieja secara fonetis menggunakan 21 huruf dari abjad latin atau abjad sirilik.
Tatabahasanya diilhami oleh bahasa Kreol Roman. Oleh karena itu mirip kebanyakan kreol, LFN memiliki sistem tatabahasa yang sangat sederhana. Namun bukan berarti sistem ini tidak memungkinkan seseorang tidak memiliki daya ekspresi seperti dalam bahasa lainnya.
Lingua Franca Nova juga memiliki seorang maskot Belanda bernama Franca.
Dr. C. George Boeree mulai mengerjakan LFN pada tahun 1965. Maksudnya ialah untuk menciptakan sebuah bahasa bantuan internasional yang sederhana dan mirip sebuah bahasa Kreol. Ia terilhami bahasa Lingua Franca, sebuah pijin yang dipakai di sekitar Laut Tengah pada abad-abad yang lalu. Sebagai dasar bahasanya yang baru, ia menggunakan bahasa Perancis, Italia, Portugis, Spanyol, dan Katalan.
Pengantar dan banyak bahan lainnya sekarang tersedia dalam 12 bahasa.
LFN tidak dilindungi hak cipta dan telah dipakai sebagai dasar pada beberapa proyek lainnya. Berbeda dengan proyek lainnya di masa lampau, LFN bukan merupakan sistem yang tertutup, dan pencipta serta anggota penutur bahasa ini terbuka bagi saran-saran baru. Bahkan jika ini hanya memperbaharui daya tarik terhadap sebuah bahasa internasional, maka hal ini dianggap sebuah sukses.
No comments:
Post a Comment